PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Banjarbaru

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Banjarbaru

MAGANG KE WIDODO FOOD DIIKUTI 3 SISWA




Banjarbaru, - Panitia magang SMK-PP Negeri Banjarbaru kembali memberangkatan siswa kelas XI SMK-PP Negeri Banjarbaru untuk melaksanakan magang. Pengantaran dilanjutkan dengan mengirimkan siswa ke Widodo Food di Kota Banjarbaru, Jumat (17/1).

Panitia magang kali ini mengirimkan 3 siswanya dari Kompetensi Keahlian Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP), yang terdiri dari 3 perempuan.

Ke-3 siswa ini didampingi oleh 2 orang guru yang bertugas untuk mengantarkan dan  menyerahkan mereka kepada pihak tempat magang, dalam hal ini Widodo Food, yang merupakan pengusaha pengolahan makan rumahan yang dimiliki oleh.

Penempatan magang kali ini disambut baik oleh Widodo selaku pemilik Widodo Food, seperti disampaikan oleh salah satu guru pengantar kali ini, M. Ali Usman, yang ditanyai saat sekembali dari pengantaran magang.

“Owner Widodo Food menerima 3 orang siswa kelas XI APHP untuk dibekali dengan keterampilan pengolahan bahan makanan ringan menjadi berbagai macam snack.”, Ungkap M. Ali Usman.

Mereka akan magang kurang lebih selama 3 bulan lamanya, dimana mereka harus benar-benar mengambil pengalaman dari magang tersebut, dan mereka harus juga menjaga diri dan kesehatan selama disana.

Helisa Mikriani Ollea, salah satu siswa peserta magang, ditanyai sebelum pemberangkatan menyampaikan, “Dengan magang di widodo food dapat menjadi pengalaman serta mendapat tambahan ilmu yang bermanfaat bagi saya dan bisa saya sharing ke teman-teman saya”, Ujarnya.(wd)

Tim Humas SMK-PP Negeri Banjarbaru