PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Banjarbaru

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Banjarbaru

PELATIHAN PENYUSUNAN BAHAN AJAR & DUPAK GURU - 2019




Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari, 1 sd 3 juli 2019 yang diikuti oleh semua tenaga pendidik, baik yang PNS, Honorer ataupun Guru luar (GTT), yang berkisar 40 orang.  Pelatihan ini di prakasai oleh bagian Kurikulum yang di ketuai oleh Airin Nurmarita.

Pembukaan pelatihan ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMK-PP Negeri  Banjarbaru, Suherman, yang pada kesempatan itu menegaskan, pentingnya kemampuan guru dalam menulis dan menyiapkan bahan ajar bagi peserta didik sesuai dengan kebutuhan.

Melalui pelatihan ini diharapkan seluruh guru dapat menyelesaikan silabus dan Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya untuk tahun pelajaran 2019/2020.

Nantinya di pelatihan ini guru-guru akan mendapatkan materi tentang penyusunan bahan ajar, penyusunan dokumen KTSP, kebijakan pendidikan vokasi pertanian era 4.0 (Pusdiktan), modul dan diktat. Selain itu di pelatihan ini mereka akan diberikan materi tentang penyusunan dupak dari seorang doctor, Pernon Akbar.

Humas SMKPP Negeri Banjarbaru